Tuesday, November 18, 2008

Uji Coba Askesos di Tujuh Provinsi

http://www.sinarharapan.co.id/berita/0810/30/kesra06.html

JAKARTA - Menteri Sosial (Mensos) Bachtiar Chamsyah mengatakan, Departemen Sosial (Depsos) baru melakukan uji coba asuransi kesejahteraan sosial (Askesos) di tujuh provinsi di Indonesia.

”Askesos ini diberikan kepada kepala keluarga yang bekerja di sektor informal seperti tukang ojek, pedagang dan sebagainya,” katanya kepada SH usai menerima kunjungan tamu dari Suriname , di Jakarta, Rabu (29/10).
Menurutnya, Askesos yang diberikan kepada para pekerja informal ini disalurkan lewat kelompok, institusi yang ditunjuk oleh Depsos. Depsos sendiri memberikan bantuan sebesar Rp 30 juta bagi setiap kelompok sebagai modal awal dan selanjutnya mereka membayar premi sebesar Rp 5.000.
Askesos bermanfaat sebagai pengganti pendapatan keluarga bila kepala keluarga (KK) yang bekerja di sektor informal mengalami musibah. Pada 2008 pelaksanaan Askesos melibatkan 195 lembaga pelaksana dan 42.600 KK. Targetnya, Askesos 2009 akan ditingkatkan untuk 60.000 KK.
Disinggung soal krisis finansial global sekarang, Mensos mengatakan, pihaknya telah mengusulkan agar pemerintah tetap meneruskan program Bantuan Langsung Tunai (BLT) bagi masyarakat kurang mampu. ”Kami baru mengusulkan untuk BLT tiga bulan atau enam bulan. Tapi itu sedang dibahas,” tegas Bachtiar. Dalam menghadapi krisis global ini, pemerintah tidak ingin anggaran kemiskinan Rp 70 triliun dikurangi.(van)